5 Tips Bermain Game Never After untuk Pemain Baru di Early Game
Game Never After – Game mobile terbaru dari NetEase Games dan Guanghe Qiyuan berjudul Never After baru saja rilis pada 14 Juni 2022. Game tersebut menghadirkan permainan ber-genre MMORPG dengan tema unik dari cerita dongeng lengkap dengan para karakter protagonist beserta villain mereka masing-masing yang berbeda dari apa yang kalian kenal sebelumnya. Para gamer saat ini beramai-ramai mencoba bermain game Never After ini dengan segala fitur gameplay-nya.
Daftar isi
Tips Bermain Game Never After
Pada kesempatan kali ini, kami akan memberikan beberapa tips bermain game Never After untuk kalian pemain baru di early game atau pada awal permainan. Banyak hal yang harus kalian perhatikan untuk bisa memaksimalkan permainan kalian di awal game menjadi lebih baik.
Inilah 5 tips bermain game Never After untuk pemain baru di early game!
1. Pilihlah Class Favorit Sesuai dengan Playstyle Kalian Sendiri
Pada awal permainan, kalian bisa memilih Class karakter utama kalian di dalam game. Never After menyediakan 5 Class dasar yang bisa kalian pilih dimana masing-masing punya kemampuan unik mereka masing-masing, yaitu Knight, Hunter, Sorcerer, Assassin dan Musician.
Masing-masing dari Class tersebut memiliki playstyle atau cara bermain yang berbeda-beda satu sama lain sesuai kemampuannya. Berikut ini penjelasan lebih lanjut mengenai Class yang ada di Never After:
Knight
Knight bertugas menjadi Tanker yang dapat bertahan dari serangan musuh dan juga dapat bertahan lebih lama berkat status HP dan Defense yang lebih tinggi dari Class lainnya. Knight menjadi sangat penting dalam tim party untuk menahan serangan musuh di posisi depan.
Hunter
Hunter bertugas sebagai Ranged Attack alias menyerang dari jarak jauh dan memiliki serangan yang cepat. Meskipun terlihat menjanjikan, namun kalian jangan sampai menyerang musuh dari dekat ataupun sampai diserang musuh secara beramai. Itu karena Hunter memiliki Defense lebih rendah dibandingkan dengan Knight. Untuk mendukung permainan para pemain Hunter jika bermain Solo, Class ini bisa memanggil Beast yang dapat membantu menyerang musuh dalam pertempuran.
Sorcerer
Sesuai namanya, Sorcerer adalah Class yang bertugas dalam memberikan serangan Magic kepada musuh. Mirip seperti Hunter, Class Sorcerer sedikit lemah dalam Defense tipe fisik dan harus menyerang dari jarak yang jauh. Namun sebagai gantinya, Sorcerer lebih unggul dalam memberikan damage tipe Magic dengan berbagai macam elemen ke musuh dengan skill-skill yang dia miliki.
Assassin
Assassin bertugas sebagai High DPS atau memberikan Damage besar kepada musuh. Class ini memiliki skill dengan damage output tipe fisik yang sangat besar bahkan melebihi Tanker atau Hunter, baik itu Single Target ataupun Area of Effect (AOE). Selain itu Assassin memiliki gerakan menyerang yang sangat cepat sehingga kalian bisa mengalahkan musuh dengan cepat berkat serangan Damage besar yang dia miliki.
Musician
Class dasar terakhir di game Never After yang bisa kalian pilih di awal game saat ini adalah Musician. Musician bertugas memberikan Assist atau Support kepada anggota tim party, mulai dari Healing dan juga Buff. Class ini sedikit lemah jika bermain sendiri karena memiliki stat fisik yang rendah dan tidak bisa bertahan lama menghadapi musuh kuat. Tetapi jika Musician bermain dalam satu tim Party bersama pemain lain, maka fungsi dari Musician meningkat drastis.
2. Kerjakan Semua Quest untuk Mendapatkan Banyak Exp di Early Game
Never After akan menghadirkan banyak Quest yang bisa kalian kerjakan, mulai dari Main Quest yang berhubungan dengan jalan cerita dan juga Side Quest. Pada game akan muncul Quest apa saja yang bisa kalian kerjakan, mulai dari Solo sampai stage boss bersama pemain lain dalam satu tim. Quest yang kalian selesaikan di awal game memberikan banyak Exp sehingga kalian bisa dengan mudah naik level dan melanjutkan Main Quest atau cerita utama yang nantinya ada syarat level tertentu untuk bisa melanjutkan petualangan.
3. Fokus Upgrade Equipment dan Partner yang Bagus
Dalam menyambut perilisannya, Never After memberikan banyak item kepada pemain, seperti salah satunya adalah material untuk upgrade Equipment maupun Partner. Namun material tersebut sangat mudah habis jika kalian asal melakukan upgrade.
Disarankan kalian untuk fokus melakukan upgrade equiment dan Partner minimal memiliki rarity Epic (SR). Itu karena mereka memiliki stat dan maupun efek yang lebih baik dan bisa digunakan cukup lama hingga kalian memasuki mid game atau ketika kalian mendapatkan item lebih baik lagi kedepannya.
4. Tarik Gacha Destiny x10
Never After juga menghadirkan fitur gacha bernama Destiny. Sistem ini memberikan kalian kesempatan untuk mendapatkan Partner, item dan shard dengan berbagai rarity, mulai dari Rare, Epic sampai paling tinggi Legendary.
Untuk bisa nge-gacha, kalian membutuhkan x1 Echo Conch yang setara dengan x150 Diamond untuk sekali tarik. Sementara untuk tarik x10 kalian akan membutuhkan x10 Echo Conch yang setara dengan x1500 Diamond.
Jika kalian ingin tarik gacha Destiny, dianjurkan kalian untuk bisa tarik x10 sekaligus daripada satu per satu. Itu karena tarik x10 memiliki kesempatan lebih baik untuk mendapatkan Partner, item dan Shard yang memiliki rarity minimal Epic.
5. Beli Starter Gift untuk Mempermudah Early Game
Never After menghadirkan sebuah layanan spesial menyambut perilisan game-nya bernama Starter Gift. Starter Gift ini akan memberikan kalian berbagai hadiah menarik, mulai dari weapon, Echo Conch, SSR Fairytale Partner – Snow White dan hadiah lainnya selama 3 hari.
Tawaran menarik ini bisa kalian dapatkan hanya dengan melakukan First Recharge atau pembelian perdana Diamond dengan jumlah berapapun. Dengan kata lain, kalian bisa membeli 60 Diamond dengan harga sekitar Rp 15 ribu, maka Starter Gift sudah bisa aktif.
Tentu saja mendapatkan Starter Gift akan sangat membantu pemain di awal game berkat weapon Legendary, Partner dan material untuk mempermudah jalannya permainan kalian pada awal game.
BONUS: Selesaikan Misi New Journey dan 8-Day Check-In
Salah satu bonus dari Never After dalam menyambut perilisannya, kalian bisa menyelesaikan misi spesial bernama New Journey. New Journey akan memberikan kalian berbagai hadiah menarik dengan menyelesaikan misi yang ada dan mengumpulkan poinnya. Hadiah utama yang bisa kalian dapatkan dengan menyelesaikan New Journey adalah Partner dengan rarity Legendary bernama Little Red Riding Hood.
Selain misi New Journey, kalian bisa menyelesaikan misi bernama 8-Day Check-In hanya dengan melakukan log in game selama 8 hari untuk mendapatkan hadiah menarik, salah satunya adalah Partner dengan rarity Legendary bernama Prince Charming dan juga Mount spesial Golden Unicorn.
Itulah informasi mengenai tips game Never After untuk kalian pemain pemula di early game atau awal permainan. Semoga informasi ini dapat membantu kalian ketika bermain game Never After. Jika kalian tertarik untuk bermain Never After, kalian sudah bisa mengunduhnya hari ini di Android dan iOS melalui link di bawah ini:
- Download Never After Android: Google Play Store
- Download Never After iOS: App Store
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Game Mobile atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author